17 September 2015

Tips Sholat Khusyu Ala Syaikh Ali Jabeer

di 20.53
Alangkah irinya saat membaca shiroh sahabat ketika ada sahabat yang harus amputasi kaki maka bukan obat bius yang ia minta melainkan minta waktu untuk sholat sebelum kakinya diamputasi. Sholat menjadi amalan pertama yang ditanyakan sebagai pembuka bagi kelancaran atas pertanyaan setelahnya. Sholat adalah kunci meminta pertolongan Allah SWT selain sabar. Sholat adalah waktu curhat seorang hamba dengan RabbNya yang berujung solusi tanpa sangsi. Sholat adalah parameter ketakwaan dan saat untuk mensyukuri semua nikmat dengan waktu sekitar 30 menit dalam 24 jam.
Sholat khusyu amatlah sulit bila kita menggunakan Rasul dan para sahabat yang mulia sebagai bandingan. Apalah kita, hamba dhaif yang terlalu disibukkan dengan urusan dunia. Khusyu total dalam seluruh rakaat sholat memanglah mustahil, bisa saja rakaat pertama fokus namun mulai ngelamun dirakaat selanjutnnya. Khusyu ialah menghadirkan hati, kembali saat pikiran mulai melayang. Ingatlah bahwa kita sedang sholat, buyarkan lamunan dan fokus pada sholat saja. Maka cobalah untuk merenovasi ulang aktifitas sholat yang kita lakukan agar sholat menjadi asik dan menyenangkan. Beberapa tips dari Syekh Ali Jabeer berikut ini.
  1. Bersihkan pakaian, tempat sholat. Pakai baju terbaik dan harum-haruman
  2. Variasi bacaan sholat, jangan hanya annas-al ikhlas. Urutkan mulai juz 1 hingga akhir. Tak mengapa hanya membaca 1 ayat saja per rokaat. Boleh juga membuka Al Qur'an saat hafalan belum begitu lancar.
  3. Keraskan sedikit bacaan agar terdengar oleh telinga kita. Ucapkan dengan mulut dan jangan dibatin
  4. Bayangkan arti dari setiap apa yang dibaca, belajar sedikit-sedikit dengan membuka tarjamah.
  5. Rasakan senangnya takbiratul ihram seakan-akan Allah melihat kita saat kita tak mampu melihat Allah (Ihsan). Keraskan takbir dan sempurnakan gerakan (tuma'ninah)
Semoga Allah SWT masukan kita dalam golongan hamba-hambaNya yang taat. Amin

0 komentar:

Posting Komentar

 

Lima Belas Menit Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review